#9: Kemurahan Hati
Kemurahan hati adalah kualitas kesembilan dari seorang pemimpin sejati. Jadi jika anda seorang pemimpin, tapi memiliki sifat yang kikir baca baik-baik bagian ini dan belajarlah menerima fakta bahwa kemurahan hati tidak akan pernah membuat kita rugi. Justru sifat kikir dan tamak akan menghancurkan hidup kita dan menghalangi berkat untuk datang.
#9: Kemurahan Hati β Lilin Anda Takkan Rugi Jika Menerangi Orang Lain
Ada hal menarik yang saya dapat dari buku All About Money karangan Benny Santoso dan Wiyono Pontjoharyo. Kita harus bersikap murah hati karena sebenarnya kita ini hanya pengelola uang, bukan pemilik uang. Segala sesuatu berasal dari Tuhan dan sebagai pengelola kita bertanggung jawab pada Tuhan yang mempercayakan kekayaannya pada kita.
βHe who is kind to the poor lends to the LORD, and He will reward him for what he has done.β
-- Proverbs 19:17 (NIV)
#9: Kemurahan Hati β Lilin Anda Takkan Rugi Jika Menerangi Orang Lain
- Kemurahan hari berasal dari dalam hati dan merembes ke seluruh aspek kehidupan seorang pemimpin, menyangkut waktu, uang, talenta, dan harta bendanya. Pemimpin yang baik mengumpulkan barang bukan untuk dirinya sendiri, tapi untuk dapat membaginya dengan orang lain.
- Kita harus bersyukur atas semua yang kita miliki karena kemurahan hati timbul dari kecukupan diri. Jika anda tidak murah hati ketika memiliki sedikit, anda takkan berubah ketika menjadi kaya.
- Kemurahan hati menuntut kita untuk mendahulukan dan melayani orang lain.
- Jika anda ingin menguasai hati anda, jangan biarkan harta benda menguasai anda. Satu-satunya cara untuk menang terhadap uang adalah menganggap uang sebagai sumber daya, tidak memegangnya terlalu erat, dan menggunakannya untuk hal-hal yang bernilai.
- Memberi dapat dibiasakan dan upayakan agar uang yang anda berikan benar-benar bermanfaat.
- Anda belum benar-benar hidup hingga melakukan sesuatu bagi sesorang yang tidak mungkin membalas budi anda.
- Hal paling berharga yang dapat anda berikan adalah diri sendiri. Cari seseorang yang tepat, dan berikan waktu serta sumber daya anda kepadanya agar dia dapat menjadi pemimpin yang lebih baik.
Ada hal menarik yang saya dapat dari buku All About Money karangan Benny Santoso dan Wiyono Pontjoharyo. Kita harus bersikap murah hati karena sebenarnya kita ini hanya pengelola uang, bukan pemilik uang. Segala sesuatu berasal dari Tuhan dan sebagai pengelola kita bertanggung jawab pada Tuhan yang mempercayakan kekayaannya pada kita.
βHe who is kind to the poor lends to the LORD, and He will reward him for what he has done.β
-- Proverbs 19:17 (NIV)