« Home | #1: Karakter » | Tips untuk CEO » | Hindsight » | Blogging juga ah... »

#2: Karisma

Cantona
Kualitas kedua dari seorang pemimpin berkaitan dengan karisma. Karisma adalah kemampuan untuk menarik orang kepada anda.
Banyak yang berpikir karisma adalah kualitas bawaan sejak lahir. Berita baiknya adalah hal itu tidak benar, karisma dapat dikembangkan.

#2: Karisma – Kesan Pertamalah yang Terpenting
  • Orang-orang akan tertarik pada orang yang mencintai kehidupan. Seseorang yang memiliki passion (antusiasme) akan menarik orang lain. Bukankah anda tidak ingin melewatkan waktu anda bersama orang-orang yang penggerutu, penuh kepahitan, dan depresi?

  • Jika anda menghargai orang lain, memberikan dorongan, dan membantu mereka mencapai potensinya, mereka akan mengasihi anda.

  • Bagikanlah pengetahuan dan waktu yang anda miliki untuk orang lain. Pemimpin yang memperhatikan orang lain dan dapat memberikan nilai tambah dalam hidup mereka akan memperlihatkan karisma.

  • Hambatan terhadap karisma adalah sifat yang congkak, tidak menyukai diri sendiri, mudah berubah-ubah (plin-plan), perfeksionis yang tidak realistis, dan sinis.

  • Untuk memperbaiki karisma, anda harus berfokus pada orang lain bukan pada diri sendiri. Jangan mendominasi percakapan dengan hal-hal yang menyangkut diri sendiri.

  • Jika bertemu seseorang untuk pertama kali, berikan kesan yang baik. Tanyakan namanya, fokuskan pada minatnya, bersikap positif, dan perlakukan orang tersebut sebagai orang yang benilai "10".


“Be devoted to one another in brotherly love. Honor one another above yourselves.”
-- Romans 12:10